Ket foto : Ketua Tim PKK Kota Denpasar Ny. Selly Dharmawijaya Mantra saat meninjau lomba gembira (Lomba Rias Tutup Mata) Ksiarnawa,Art Centre Denpasar, Rabu (13/3)/MB

Denpasar, (Metrobali.com) –

Tim Penggerak PKK Kota Denpasar meraih Juara II Lomba Gembira (Lomba Rias Tutup Mata) dan Juara III Lomba Tertib Administrasi  dalam Lomba Jambore serangkaian Hari Kesatuan Gerak PKK ke-47 Tingkat Provinsi Bali Tahun 2019 yang dilaksanakan di Ksiarnawa, Art Center Denpasar, Rabu (13/3).  Juara II Lomba Gembira (Lomba Rias Tutup Mata) diraih oleh AA Sayu Gita Wulandari dan IGA Pebrina Surya Ningsing, sedangkan Juara III Tertib Administra diraih PKK Sanur Kaja yakni Ni Luh Arianti Mudita.

Ketua PKK Kota Denpasar Ny. Selly Dharmawijaya Matra mengucapkan syukur karena PKK Kota Denpasar tahun ini berhasil meraih dua juara, meskipun juara II dan III. ‘’Meskipun juara II dan III kami tetap bersyukur, dan kedepan kami akan terus menampilakan yang terbaik’’ ucapnya.

Meskipun demikian Ny. Selly mengaku selalu meningkatkan kualitas dalam memberikan pelayanan dan pembinaan kepada masyarakat serta terus berinovasi untuk Kota Denpasar. Dari berinovasi  PKK Kota Denpasar selalu meraih juara di Tingkat Nasional. Menurut Ny. Selly juara bukan menjadi  yang utama bagi PKK Kota Denpasar. Tetapi kreatifitas dan inovasi yang utama untuk kemajuan Denpasar khususnya dan Bali umumnya.

Juara II Lomba Rias Tutup Mata, IGA Pebrina Surya Ningsing mengaku  sangat senang mendapat juara II lomba Rias Tutup Mata. Apapun itu hasilnya ia bersama kader PKK Kota Denpasar lainnya  telah menampilkan yang terbaik dan maksimal pada Lomba Jambore PKK Provinsi Bali. Meskipun demikian namun PKK Kota Denpasar  di tingkat nasional masalah administrasi PKK, masalah lingkungan bersih dan sehat tidak pernah absen dari juara. Pebriana berharap kedepan agar PKK Kota Denpasar dapat meningkatkan kinerjanya. “Capaian ini akan kami jadikan motivasi untuk meraih prestasi di tahun berikutnya,’’ harapnya.

Dalam ajang Jambore PKK Provinsi Bali tahun ini, PKK Kota Denpasar juga mengikuti lomba yel-yel 10 pokok program pkk, penyuluhan pokja I, II dan II serta pencegahan stunting.

Sumber: Humas Pemkot Denpasar