Foto: Rektor Dwijendra University, Dr. Ir. Gede Sedana, M.Sc.,M.MA., saat menyerahkan bantuan di Desa Padangsambian Kaja, Kota Denpasar, Jumat (8/5/2020).

Denpasar (Metrobali.com)-

Ketua Yayasan Dwijendra, Dr. I Ketut Wirawan, S.H.,M.Hum., didampingi oleh Rektor Dwijendra University, Dr. Ir. Gede Sedana, M.Sc.,M.MA., serta para Dekan secara bersama-sama melakukan Yadnya di tengah-tengah warga masyarakat di Desa Padangsambian Kaja, Kota Denpasar, Jumat (8/5/2020).

Yadnya dari Dwijendra berkenaan dengan partisipasi dan kepedulian sivitas akademika Dwijendra University terhadap upaya pencegahan penularan Covid-19.

Ketua Yayasan Dwijendra dan Rektor Dwijendra University menyerahkan 450-an masker, lima puluh botol hand sanitizer dan poster edukasi tentang pencegahan Virus Corona serta puluhan paket sembako.

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan di Kantor Desa Padangsambian Kaja dan diterima langsung oleh Perbekel yang didampingi oleh aparat desa lainnya.

Hadir pula dalam acara penyerahan tersebut adalah Camat Denpasar Barat A A. Ngurah Made Wijaya, S.Sos., yang mewakili Wakil Walikota Denpasar.

Penyerahan bantuan sembako secara langsung diteruskan kepada warga masyarakat yang membutuhkan yaitu petugas pungut sampah desa.

Selain kepada petugas pungut sampah, sembako jugga diserahkan langsung di lokasi proyek padat karya di kawasan Desa Padangsambian Kaja kepada para pekerja yang terkena dampak Covid-19.

Sebelum penyerahan bantuan, dilakukan persembahyangan bersama di Pura kantor Desa Padangsambian Kaja.

Perbekel Desa Padangsambian Kaja I Made Gede Wijaya, S.Pt.,menyampaikan rasa terima kasih kepada Ketua Yayasan dan Rektor Dwijendra University atas bantuan yang telah diberikan dan sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

Camat Denpasar Barat juga sangat mengapresiasi kegiatan yadnya dari Dwijendra karena lembaga pendidikan ini memiliki rasa kepedulian yang tinggi terhadap penyebaran Covid-19.

Ketua Yayasan Dwijendra, Dr. I Ketut Wirawan, S.H.,M.Hum., menyampaikan bahwa kegiatan penyerahan bantuan ini merupakan salah satu bagian dari implementasi visi Yayasan Dwijendra yang mengepankan rasa ketulusan untuk berbagi kepada masyarakat.

Rektor Dwijendra University, Dr. Ir. Gede Sedana, M.Sc.,M.MA., menambahkan bahwa penyerahan bantuan ini merupakan salah satu bagian dari pelaksanaan tri darma perguruan tinggi.

“Aksi ini sekaligus berperan serta di dalam program pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19 bersama-sama dengan masyarakat,” kata Sedana.

Ia juga menyampaikan bahwa sivitas Dwijendra University telah menyerahkan bantuan serupa di Kelurahan Penatih, Desa Sumerta Kauh dan Desa Adat Pagan dan akan terus memberikan bantuan kepada beberapa  desa-desa lainnya di Kota Denpasar.

“Harapan ke depan agar penyebaran Covid-19 ini segera berlalu,” tutup Gede Sedana. (wid)