Keterangan foto: Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta meninjau taman di Lapangan Puputan Klungkung dan areal Kerta Gosa Kamis (24/12)/MB

Klungkung, (Metrobali.com) –

Taman dan Wajah Kota harus perlu mendapatkan perhatian yang serius dan konsisten. Hal tersebut disampaikan ketika Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta meninjau taman di Lapangan Puputan Klungkung dan areal Kerta Gosa Kamis (24/12). Turut hadir Kasat Pol PP Klungkung, I Putu Suarta serta insatasi terkait lainya.

Menurut Bupati asal Nusa Ceningan ini dalam mempercantik taman dan wajah Kota memang harus dibutuhkan berbagai inovasi. Penataan taman harus selalu rutin di kontrol agar jangan sampai ada tanaman liar yang tumbuh. Upaya itu mesti diimbagi dengan semangat dan kerjasama yang baik antar petugas. “Jadi para petugas harus bisa menjalankan tugas dengan baik dengan selalu rutin mengecek seluruh taman yang di areal Lapangan Puputan maupun Kerta Gosa. Langkah itu dilakukan agar tetap terjaga dengan rapi dan bersih,” pinta Bupati Suwirta kepada para petugas.

Selain itu, Bupati Suwirta juga menambahkan bahwa hal yang tidak kalah pentingnya agar peran dari masyarakat juga sangat diharapkan ikut serta menjaga kebersihan lingkungan saat berkunjung. Masyarakat jangan sampai ada yang ditemukan merusak taman apalagi membuang sampah sembarangan. Ditengah masa pendemi ini masyarakat yang berkunjung harus tetap mengikuti protokol kesehatan dengan baik sebagai upaya untuk mencegah penyebaran wabah Covid-19. “Peran masyarakat harus ikut mendukung pemerintah dalam menata taman dan wajah Kota Klungkung,” harap Bupati Suwirta. RED