Jembrana (Metrobali.com)-

Jabatan Kepala Rumah Tahanan (Karutan) Klas IIB Negara, Kabupaten Jembrana, Rabu(22/1) diserahterimakan dari Purniawal kepada Bambang Hendra Styawan. Pergantian dilakukan dalam upacara Serah terima jabatan dan pisah kenal di Aula pertemuan Rutan Klas IIB Negara.

Acara serahterima dihadiri anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Jembtana, segenap jajaran Rutan di Bali, Wakil Bupati Jembrana I Made Kembanh Hartawan dan Camat Negara, Andy Anjasmara.

Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan dalam sambutannya mengatakan tiada pertemuan tanpa perpisahan. Sebuah perpisahan tidaklah bermakna akan putusnya tali silaturahmi atau penyamabrayaaan kita sebagai sesama anak bangsa.

Keluarga besar Rutan Klas IIB Negara sampai saat ini, kata Kembang sudah banyak hal positif dan kemajuan yang diraih. “Saya cermati sudah banyak hal positif dan kemajuan dicapai oleh keluarga besar Rutan Klas IIB di Negara dibawah kepemimpinan Ka Rutan saudara Purniawal. Itu bisa dilihat dari ketrampilan warga binaan serta pengembangan berbagai usaha yang semua dilakukan oleh warga binaan sendiri” ungkapnya.

Kepada Ka Rutan yang baru, Wabup Kembang berharap, agar bisa dipertahankan bahkan ditingkatkan. “Kepada Kepala Rutan Klas IIB yang baru, Bapak Bambang Hendra Styawan agar keberhasilan itu bisa dipertahankan, bahkan bisa lebih ditingkatkan, sehingga warga binaan di Rutan Klas IIB di Negara ini, jika kelak kembali kedalam masyarakat mereka telah dibekali berbagai ketrampilan untuk kemandirian hidupnya” ungkapnya.

Kepala Rutan Klas IIB di Negara, Purniawan mendapat tugas baru sebagai Kepala Kesatuan Pengembangan Lapas Klas I Cirebon. (Humas Pemkab Jembrana)