Pohon di samping

Tabanan (Metrobali.com)-

Jangan dianggap remeh tanda tanda alam ini. Sesuatu yang tidak mungkin terjadi bisa terjadikapan saja dan di mana saja. Seperti pohon tumbang di Taman Rumah Jabatan Bupati Tabanan Eka Wiryastuti.

Tiada angin tiada hujan, tiba-tiba salah satu pohon di taman timur rumah jabatan Bupati Tabanan, persisnya di ujung utara jalan Darmawangsa, mendadak tumbang Sabtu (14/6) pagi tadi. Terhadap insiden itu,  membuat dua mobil yang lagi parkir di bawahnya rusak. Karena tertimpa batang pohon berdiameter setengah meter. Selain itu, insiden itu hampir membuat beberapa pelinggih di pura yang terletak di rumah jabatan bupati nyaris tertimpa.

Kedua mobil jenis Yaris itu, diketahui milik dua orang staf Toyota Agung Auto Mall. Satu mobil berwarna abu-abu dengan plat DK 909 OK yang dibawa oleh Ni Wayan Listiary,32, asal Kerobokan, Badung rusak pada bagian kap mesinnya. Sedangkan satu mobil lagi berwarna putih dengan plat DK 888 RR milik Sagung Wahyuni,35, tergores pada bagian belakangnya.

Informasi di lokasi dihimpun di lapangan bahwa insiden tumbangnya pohon besar itu terjadi sekitar pukul 10.20 wita. Pohon tersebut diketahui tumbang setelah beberapa warga, termasuk petugas di Polres Tabanan yang sedang latihan penanggulangan bencana, mendengar bunyi bruuuk.

“Tadi itu kita lagi latihan penanggulangan bencana di halaman (Polres Tabanan). Tiba-tiba pohon itu tumbang begitu saja,” ujar salah seorang anggota Polres Tabanan.

Mengetahui itu, acara latihan pun buyar sehingga beberapa anggota ke lokasi kejadian sambil membawa gergaji mesin. Karena cepat dievakuasi, kedua mobil tersebut kemudian digeser pemiliknya. Kerugian yang dialami pemilik mobil itu diperkirakan mencapai Rp 10 juta. Itu belum termasuk kerusakan yang terjadi pada pagar di pura rumah jabatan bupati.  EB-MB