IGA Mas Seri Lestari

Denpasar (Metrobali.com) –

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD II Golkar kota Denpasar IGA Mas Seri Lestari mengungkapkan, menghadapi Pemilihan Walikota Denpasar (Pilwali) mendatang. pihaknya sudah mempersiapkannya dengan matang.

Meski kisruh di internal partai Golkar masih berlanjut dan kepengurusan partai Golkar versi Munas Ancol sudah menyerahkan kepengurusan partai Golkar kepada Kementerian Hukum dan HAM.

“Kita tidak boleh terlarut dalam pusaran konflik internal partai. Penjaringan akan selalu dilakukan bagi figur atau kader yang ingin bertarung dalam Pemilihan Walikota mendatang. Partai lain sudah memanaskan mesin partai, sedangkan partai Golkar masih berkutat pada persoalan internal partai, yang mana akan berpengaruh pada persiapan partai Golkar dalam menghadapi Pilkada serentak mendatang,”jelas kader yang juga merupakan Sekretaris Advokasi Hukum dan HAM DPD Golkar Bali kubu Demer di Denpasar, Selasa (17/3).

Ditambahkannya, menghadapi Pilawali mendatang, tentunya berbagai persiapan terus dilakukan. Pihaknya senantiasa terbuka bagi kader potensial yang dimiliki partai Golkar. Yang mana nanti dilakukan fit and proper tes untuk mendapatkan tokoh yang kapabilitas dan integritas.

“Kami terbuka bagi kader partai yang potensial dan menjaring secara selektif yang memenuhi kriteria, prestasi, dedikasi, loyalitas, dan tak tercela (PDLT),” katanya.

Dikatakan Seri Lestari, walaupun kisruh internal partai di pusat kian merembes di daerah, pihaknya tetap berupaya menjaga soliditas partai.

“Kepentingan kita adalah untuk kepentingan Golkar, tidak ada kubu-kubuan intinya untuk Golkar. Prinsip saya adalah mampu mengantar Golkar menjadi lebih baik kedepannya,” bebernya.

Sebagai pekerja partai tentunya dirinya siap untuk melakukan penggodokan dan seleksi kader potensial yang dinilai mampu untuk bertarung dalam pesta demokrasi mendatang.

“Saya akan bekerja keras untuk melakukan seleksi sesuai dengan mekanisme partai yang berlaku. Penjaringan kader potensial tentunya berdasarkan parameter-paremeter tersebut,” pungkasnya. SIA-MB