Foto: Korban tewas, dibawa kerumah duka. Sesaat setelah kejadian, Rabu (4/9) dini hari. 
Karangasem(metrobali.com)-
Kecelakaan maut, terjadi di Dusun Perangsari, Desa Duda Utara, Selat Karangasem, Pada Rabu(4/9) dini hari. Sebuah Mobil colt pick up warna colt beige DK 9653 MF, terjun ke Jurang sedalam 10 meter. Akibatnya, kecelakaan  mobil bak, yang mengangkut 7 orang, dan 500 kg salak yang hendak dijual, ke Pasar Kalangajar ini satu tewas, dan 3 luka serius.
Setelah dilakukan olah TKP, oleh pihak kepolisian, Mobil pick up warna colt beige DK 9653 MF  yang dikemudikan oleh  Ketut Suteja datang dari arah barat,   setibanya di TKP tepatnya di jembatan perbatasan perangasari tengah dengan Perangsari kelod desa Duda Utara,   saat tanjakan tiba-tiba perseneleng kembali ke posisi netral sehingga  mobil mundur dan terjatuh sendiri ke jurang.
Kejadian ini, membuat, 1 penumpang, Ni Ketut Roni (67),  dinyatakan meninggal, dalam kondisi bengkak pada pipi kanan, keluar darah dari hidung saat  evakuasi. Sementara itu 3, penumpang, diantaranya Ni Wayan Garis (65) , mengalami cedera kepala, sedang di rawat di RSU Sanglah. Ni Nengah Raras (61), mengalami patah tulang betis kaki kiri, tengah di rawat di RSU Bali Mandara. Serta Ni Ketut Sumiastri, mengalami patah tulang rusuk kiri, tengah menjalani perawatan di RS Balimed Karangasem.
Salah satu keluarga korban, I Made Yasa menuturkan, kakaknya, Ni Ketut Sumiastri sebelumnya memang langganan, menumpang mobil tersebut bila ingin menuju pasar, untuk menjual salak atau untuk membeli kebutuhan sehari-hari. “Bila dibilang kelebihan muatan, sebelumnya kakak saya bilang mobil tersebut biasa mengangkut salak lebih berat dari ini,” imbuhnya. Kondisi jalan yang telah lama jadi, namun tak berisikan pembatas jalan membuat, kecelakaan parah rentan terjadi. “Saya berharap pemerintah dapat memasang pembatas jalan, ya, kalau sampai ada yang kecelakaan lagi, minimal tidak separah ini,” harap Yasa.
Penulis : Made Yunda.