Foto: Tokoh milenial dan pengamat kebijakan publik Dr. (c) Togar Situmorang, S.H., M.H., M.A.P., yang juga advokat senior yang dijuluki Panglima Hukum.

Denpasar (Metrobali.com)-

Peringatan momentum Sumpah Pemuda 28 Oktober 2019 ini terasa istimewa. Sebab generasi muda, generasi milenial NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) telah mampu menunjukkan kiprahnya dan “mengguncang dunia.”

“Beri aku 1.000 orang tua, niscaya akan kucabut Semeru dari akarnya.  Beri aku 10 pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia.”

Pidato Presiden pertama RI Ir. Soekarno tersebut di era kekinian (zaman now) menurut  tokoh milenial yang juga pengamat kebijakan publik Dr. (c) Togar Situmorang, S.H., M.H., M.A.P., semakin menemukan relevansinya dalam berbagai aspek kehidupan bangsa saat ini.

Tidak hanya di dunia bisnis, pendidikan, sosial, seni dan budaya, generasi muda, generasi milenial juga sukses mengisi ruang-ruang pemerintah baik di eksekutif maupun legislatif.

Misalnya yang terbaru dan menjadi trending topik di berbagai lini masa media sosial dan di kalangan netizen serta seperti “mengguncang dunia” adalah adanya sejumlah menteri dan wakil menteri dari kalangan generasi muda, generasi milenial di Kabinet Indonesia Kerja pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin periode 2019-2024.

“Generasi muda, generasi milenial yang sukses dipercaya Presiden Jokowi jadi menteri dan wakil menteri ini seperti jadi kado indah di peringatan Sumpah Pemuda tahun ini,” kata Togar Situmorang, Senin (28/10/2019) serangkaian Peringatan Sumpah Pemuda 28 Oktober 2019 ini.

“Ini bukti bahwa generasi muda Indonesia mampu menjadi bintang di panggung dunia bahkan mampu mengguncang dunia dengan karya dan prestasi,” imbuh  advokat senior yang dijuluki Panglima Hukum ini.

Seperti diketahui ada tiga sosok milenial mewarnai Kabinet Indonesia Maju 2019-2024 yang dibentuk Presiden Jokowi.

Pertama pendiri dan mantan CEO Gojek  yakni Nadiem Makarim (35 tahun) yang dipercaya sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Bahkan lulusan MBA (Master of Business Administration) Harvard University bahkan menjadi menteri termuda di jajaran kabinet Presiden Jokowi.

Dua sosok generasi milenial lainnya ditunjuk Presiden Jokowi menjadi wakil menteri, Jumat (25/10/2019). Mereka yakni Jerry Sambuaga (34 tahun) dan Angela Tanoesoedibjo (32 tahun) yang merupakan putri sulung dari pengusaha Hary Tanoesoedibjo, penguasa media/bos MNC Group.

Jerry Sambuaga menjadi Wakil Menteri Perdagangan. Sementara Angela Tanoesoedibjo dipercaya menjadi Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Selain tiga generasi milenial ini ada juga sosok muda yang juga diidentikkan dengan generasi milenial yang juga dipercaya sebagai menteri di kabinet Presiden Jokowi.

Mereka yakni Erick Thohir sebagai Menteri BUMN (Badan Usaha Milik Negara) dan Wisnhutama Kusubandio  (pendiri sekaligus CEO NEY TV) sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

“Pada menteri generasi milenial, generasi muda ini adalah representatif anak muda Indonesia yang berprestasi. Ini representatif yang harus dibanggakan dan dijadikan role model serta panutan,” kata Togar Situmorang.

Dewan Penasehat Forum Bela Negara Provinsi Bali ini menambahkan dalam konteks Sumpah Pemuda, dari dulu sampai saat ini jelas ada benang merah yang tidak terlupakan. Dulu generasi muda ikut pencetus lahirnya Bangsa Indonesia dan meraih kemerdekaan. Kini generasi muda mengisi kemerdekaan dan jadi sosok-sosok pemimpin bangsa.

“Kita juga yakni  generasi milenial jadi pemimpin bangsa di tahun 2024,” kata advokat yang terdaftar di dalam penghargaan Indonesia Most Leading Award 2019 dan terpilih sebagai The Most Leading Lawyer In Satisfactory Performance Of The Year ini.

Togar Situmorang yang juga Ketua POSSI (Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia) Kota Denpasar ini pun berpesan agar generasi muda, generasi milenial jangan sampai terjebak menjadi generasi narkoba, berandal, pemalas, kriminal, apalagi menjadi generasi penyebar hoax atau kabar bohong.

“Lakukan hal-hal positif. Jangan senang kalau orang tua punya tanah banyak yang bisa dijual dan eksis bisa gaya. Tapi berkarya dan  kejar prestasi,” pesan Ketua Komite Hukum RSU dr. Moedjito Dwidjosiswojo Jombang Jawa Timur ini.

“Contoh generasi muda milenial yang sukses,” imbuh advokat yang terdaftar di dalam penghargaan Best Winners – Indonesia Business Development Award ini.

Advokat yang dikenal sangat dekat juga dengan anak-anak muda, general milenial Bali ini juga mengajak anak-anak muda Bali harus punya mimpi besar. Harus berani kejar dan wujudkan mimpi dengan karya dan prestasi agar juga bisa ikut membangun negeri.

“Misalnya dalam hal teknologi dengan membangun startup  agar jadi unicorn dan dexacorn seperti Gojek dan agar jadi penggerak ekonomi digital Indonesia,” kata advokat yang terdaftar di dalam penghargaan 100 Advokat Hebat versi majalah Property&Bank dan yang terdaftar di dalam penghargaan Indonesia 50 Best Lawyer Award 2019.

“Jadi jangan takut bermimpi besar.  Harus berani kerja dan wujudkan mimpi jadi nyata,” tutup Panglima Hukum Togar Situmorang yang juga Managing Partner Law Office Togar Situmorang & Associates yang beralamat di Jl. Tukad Citarum No. 5A Renon Denpasar Bali & Jl. Gatot Subroto Timur No. 22 Kesiman Denpasar Bali. (phm)