Karangasem, (Metrobali.com)

Seorang nelayan menemukan Jukung tanpa awak dalam kondisi terbalik diperairan utara wilayah Desa Bunutan, Abang, Karangasem pada Kamis pagi (09/07/2020).

Berdasarkan informasi yang diperoleh, jukung yang ditemukan terbalik itu adalah milik seorang nelayan bernama Nyoman Cenik (45) asal Desa Bunutan, Abang, Kabupaten Karangasem.

Nyoman Cenik dikatakan sebelumnya berangkat melaut sekitar pukul 04.30 pagi diwilayah perairan tersebut, ia diduga mengalami musibah saat melaut lantaran hanya jukungnya saja yang ditemukan dalam kondisi terbalik sementara Cenik hingga saat ini belum diketahui keberadaannya.

Dikonfirmasi secara terpisah, Kordinator Pos SAR Kabupaten Karangasem, I Gusti Ngurah Eka Wyadnyana membenarkan hilangnya seorang nelayan tersebut.

Menurutnya, pos SAR Karangasem menerima informasi sekitar pukul 11.40 Wita dari seorang warga setrmpat. Pihaknya langsung beserta anggota langsung terjun melakukan pencarian dikawasan peraiaran tempat jukung itu ditemukan. Hanya saja, sejauh ini tim SAR belum berhasil menemukan target yang dicari.

“Ya benar, untuk pencarian hari ini belum membuahkan hasil,” ujar Ngurah Eka. (Sua)