20170311_102854

Denpasar, (Metrobali.com) –

Kantor Sekretariat DPD Nasdem Kota Denpasar yang berlokasi di Jalan Merdeka Renon diresmikan, Sabtu (11/3/2017) ditandai dengan pengguntingan pita oleh Ketua DPW Nasdem Bali Ida Bagus Oka Gunastawa disaksikan Ketua DPD Nasdem Denpasar I Dewa Nyoman Budiasa,S.E. serta puluhan pengurus dan kader.  Ketua DPW Nasdem IB Oka Gunastawa dalam sambutannya mengatakan  peresmian kantor DPD Nasdem tanggal 11 Maret 2017 ini merupakan momen yang tepat.  Demokrasi dan partai politik hanya merupakan alat.  “Tujuan utamanya adalah bagaimana menciptakan masyarakat agar hidup sejahtera,” ujarnya.  Saat ini jelasnya  partai politik mengalami titik nadir dimana sejumlah politisi dan institusi  terlibat kasus korupsi sehingga menurunkan kepercayaan  masyarakat, seperti  halnya kasus korupsi yang mencuat saat ini . “Kasus korupsi KTP Elektronik yang terjadi sangat memalukan  kalau nantinya terbukti,” ujar  Gunastawa.  Untuk itu ia berharap pengegak hukum betul-betul menangani kasus ini dengan menegakkan hukum seadil-adilnya.  Menurut Gunastawa sikap politik  Nasdem sangat tegas. “Bagi kader yang terlibat masalah hukum akan ditindak tegas. Silakan pilih mundur  atau kita yang keluarkan,” tegasnya.

Terkait  Nasdem Memanggil  yang dimulai  lebih awal, menurutnya agar masyarakat luas bisa melihat dan mengenal calon-calon wakil mereka sebelum nantinya memutuskan untuk memilihnya.  Nasdem sebagai partai terbuka dan modern membuka pintu bagi seluruh kalangan masyarakat untuk bergabung sekaligus mendaftar untuk calon legislatif. “Kita tahu di masyarakat banyak tokoh-tokoh yang punya kompetensi. Untuk itu kita harapkan para tokoh ini bisa bergabung untuk nantinya sama-sama membangun menciptakan masyarakat yang sejahtera,” jelasnya.

20170311_101047

Ketua DPD Nasdem Denpasar I Dewa Nyoman Budiasa,S.E. dalam acara tersebut mengingatkan partai politik bukan sesuatu yang seram. Melainkan sebuah aktivitas yang bisa dijalankan dengan penuh suka cita dan kegembiraan. Karena itu dia mengajak masyarakat luas untuk tidak apatis dengan partai politik. Memang diakui ada sejumlah potitisi terlibat kasus-kasus seperti saat ini dugaan korupsi KTP elektronik yang menimpa sejumlah politisi sehingga menurunkan kepercayaan masyarakat. Ketua Bappilu Denpasar Ida Bagus Bima mengatakan Nasdem Memanggil yang telah dibuka sejak 1 Maret lalu mendapat respons yang tinggi baik dari kalangan kader Nasdem sendiri maupun masyarakat luar.  “Ini dapat dilihat dari mereka yang mengambil formulir, banyak dari kalangan luar kader. Bahkan tidak sedikit kaum perempuan,” tegas mantan kepala desa di Dentim ini seraya menambahkan saat ini sudah tiga puluh lebih yang telah mendaftar untuk calon legislatif.

Sementara tokoh Nasdem AAN Widiada yang kini duduk DPRD Kota Denpasar mengatakan ke depan perjuangan untuk legislatif memang cukup berat karena tingginya persaingan. Namun tokoh Puri Peguyangan ini mengatakan kader harus optimis dan yakin karena pemilih sekarang  khususnya sangat cerdas. Politisi yang lama malang melintang  di legislatif ini melihat dan optimis ke depan Nasdem akan lebih banyak bisa menempatkan kadernya di legislatif.  RED-MB