Mangupura (Metrobali.com)-

Program inovatif Pemkab Badung melalui kebijakan strategis yang diorientasikan untuk meningkatkan daya saing daerah menuai apresiasi dari pemerintah pusat melalui Kementerian Dalam Negeri. Menteri Dalam Negeri diwakili Sekjen Kemendagri Diah Anggraeni menyerahkan penghargaan Innovative Government Award (IGA) Tahun 2013 kepada Bupati Badung A.A. Gde Agung. Bupati Badung merupakan nominator terpilih satu-satunya pemimpin daerah di Provinsi Bali yang meraih IGA 2013.

 Penyerahan IGA 2013 dilangsungkan di Ruang Sasana Bhakti Praja, Gedung C Kemendagri, Jakarta, Kamis (24/10) kemarin. Bupati Gde Agung usai menerima penghargaan didampingi Asisten III I G.N. Oka Darmawan, Kepala Bappeda I Wayan Suambara, Kadispenda Adi Arnawa, Kadis Pariwisata Cokorda Raka Darmawan, Kadis Pertanian I G.A.K, Sudaratmaja serta Kabag Humas dan Protokol Pemkab Badung A.A . Gede Raka Yuda, menjelaskan, penghargaan ini diperoleh berkat dukungan seluruh pemangku kepentingan termasuk anggota DPRD Badung.

 Melalui dukungan tersebut Pemkab Badung dapat melakukan kreasi dan inovasi dalam pengelolaan potensi daerah melalui kebijakan pembangunan yang dilakukan secara terukur dan berkelanjutan. Kebijakan itupun dinilai berhasil meningkatkan daya saing daerah. Hal ini tidak terlepas dari komitmen Pemkab Badung menjadikan desa sebagai pusat pertumbuhan ekonomi. Pemkab Badung menyediakan infrastruktur untuk menunjang ekonomi masyarakat melalui pembangunan pariwisata berbasis masyarakat. Demikian pula dengan mensinergikan pembangunan pariwisata, pertanian dan aktifitas seni dan budaya termasuk industri kecil dan kerajinan yang digeluti okeh masyarakat pedesaan melalui pembangunan desa wisata.

Sementara itu Diah Anggraeni menjelaskan, dalam penyelenggaraan pemerintahan, saat ini cukup banyak pemerintah daerah yang melakukan inovasi dalam rangka memajukan daerah dan meningkatkan kesejahteraan rakyat. Pemberian penghargaan pemerintah daerah inovatif telah memasuki tahun ke-6. Mengingat strategisnya kegiatan ini, maka program tahunan IGA akan terus ditingkatkan agar inovasi-inovasi yang telah berhasil meningkatkan kualitas pelayanan pemerintahan daerah tersebut bisa disebarluaskan dan memberikan inspirasi bagi pemerintah daerah lainnya.

Filosofi penting dibalik penganugerahan ini adalah untuk memberikan apresiasi bagi kepala daerah yang dipandang telah berhasil melakukan upaya-upaya strategik inovatif dalam kepemimpinan daerah yang bermanfaat bagi publik dan meningkatkan kemandirian daerah. Ada 4 kategori yang diukur dalam memberikan penghargaan yakni tata kelola pemerintahan, pelayanan publik, pemberdayaan masyarakat dan peningkatan daya saing daerah. Berdasarkan 4 kategori tersebut, secara bertahap dilakukan penilaian untuk menetapkan pemenang IGA Tahun 2013. Para pemenang nominasi akan mendapat penghargaan langsung oleh Menteri Dalam Negeri pada pertengahan bulan November mendatang. TAR-MB

 

/* Style Definitions */
table.MsoNormalTable
{mso-style-name:”Table Normal”;
mso-tstyle-rowband-size:0;
mso-tstyle-colband-size:0;
mso-style-noshow:yes;
mso-style-priority:99;
mso-style-qformat:yes;
mso-style-parent:””;
mso-padding-alt:0cm 5.4pt 0cm 5.4pt;
mso-para-margin-top:0cm;
mso-para-margin-right:0cm;
mso-para-margin-bottom:10.0pt;
mso-para-margin-left:0cm;
line-height:115%;
mso-pagination:widow-orphan;
font-size:11.0pt;
font-family:”Calibri”,”sans-serif”;
mso-ascii-font-family:Calibri;
mso-ascii-theme-font:minor-latin;
mso-fareast-font-family:”Times New Roman”;
mso-fareast-theme-font:minor-fareast;
mso-hansi-font-family:Calibri;
mso-hansi-theme-font:minor-latin;
mso-bidi-font-family:”Times New Roman”;
mso-bidi-theme-font:minor-bidi;}