250117 Pendam Jaya Jayakarta Rayakan HUT Ke 66 Dispenad TNI AD a

Jakarta Timur (Metrobali.com)-

Merayakan HUT ke-66 Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Dispenad). Penerangan Kodam Jaya/Jayakarta (Pendam Jaya) mengadakan doa bersama sekaligus syukuran yang diikuti seluruh prajurit, PNS serta Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 3 Pen Cabang 1 Sintel PD Jaya, Rabu (25/1) di Aula Ahmad Yani, Makodam Jaya, Cawang, Jakarta Timur.

Kegiatan yang dihadiri oleh Kapendam Jaya/Jayakarta Kolonel (Inf) Heri Prakosa P.W ini mengusung tema ‘Melalaui Hari Jadinya ke-66 Kita Mantapkan Peranan Penerangan yang Semakin Profesional Dalam Menjawab Tantangan Dinamika Informasi dan Teknologi Guna Mendukung Tugas Pokok TNI AD’.

Dalam sambutannya, Kapendam Jaya/Jayakarta berpesan, seluruh personel Pendam Jaya/Jayakarta, PNS serta ibu-ibu Persit senantiasa menjaga dan meningkatkan kinerja serta loyalitasnya dalam menjalankan tugas, kapan pun dan dimana pun berada.

“Harus ada keikhlasan dalam bertugas, karena prajurit jangan pernah berhitung dengan tugas-tugas yang ada. Selain itu, mari sama-sama menghormati sesama dalam bekerja agar dapat memeroleh hasil terbaik. Ini kunci kesuksesan dalam bertugas,” ujarnya.

Selain itu, dalam kesempatan yang sama Kapendam Jaya/Jayakarta juga berpesan, agar seluruh personel Pendam Jaya/Jayakarta, PNS, serta ibu-ibu Persit bisa menjaga kehormatan kesatuan dan keluarga masing-masing. “Saling mengingatkan, yang ibu-ibu, tolong dijaga bapak dan keluarganya, terlebih saat ditinggal tugas, jaga kehormatan keluarga. Yang bapak-bapak juga, dijaga kehormatan keluarganya,” tandasnya.

Dalam kesempatan ini, Pendam Jaya/Jayakarta juga memberikan penghargaan dan apresiasi kepada sejumlah anggotanya yang berprestasi dan berulang tahun. Selain itu, turut dilakukan pula penyambutan personel baru, serta pelepasan personel yang purna tugas.

Ada pun penghargaan dan apresiasi yang diberikan antara lain berupa piala bergilir Kapendam Jaya/Jayakarta, piagam penghargaan, serta uang pembinaan untuk kategori, lomba tenis meja antar seksi, lomba penulisan berita, lomba fotografi, lomba pengucapan Sapta Marga dan lomba pengucapan Panca Prasetya Korpri. Kegiatan ini ditutup dengan ramah-tamah, makan siang bersama dan hiburan. RED-MB