Klungkung ( Metrobali.com )
Serangkaian kunjungannya ke Kecamatan Nusa Penida dalam rangka pembinaan PKK Desa Pejukutan, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Klungkung yang juga selaku Ketua Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial (K3S) Kabupaten Klungkung, Ny. Ringin Candra melakukan tatap muka dan menyerahkan bantuan kepada penderita cacat, Selasa (11/9) lalu. Ny. Ringin Candra menyerahkan bantuan kepada I Wayan Pica (60) dari Banjar Dinas Ampel, Desa Pejukutan serta bantuan permodalan bagi lansia produktif.

I Wayan Pica merupakan penderita cacat tubuh tanpa tangan dan kaki pendek yang dideritanya sejak lahir. Dengan kondisinya ini, Pica yang belum berkeluarga hanya mengandalkan keseharian dengan memelihara ayam di rumahnya. Melihat kondisi salah satu warganya, istri Bupati Klungkung ini menjadi iba. Namun, dibalik itu semua, rasa salut juga diungkapkan Ny. Ringin Candra.

“Meski kondisi seperti ini, semangat dan ketegaran dalam menjalani kehidupan tetap dimiliki, ini membuat kami salut atas semangatnya,”ucap Ny. Ringin Candra.

Bantuan ini merupakan salah satu bentuk perhatian kepada masyarakat kurang mampu. Dengan bantuan ini setidaknya mampu menambah semangat dan membantu penderita dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Kedepan, Ny. Ringin mengharapkan selain pemerintah, masyarakat khususnya yang mendapatkan rejeki lebih dapat mengulurkan bantuannya kepada saudara-saudara kita yang kurang mampu maupun penderita seperti ini.

“Mudah-mudahan masyarakat yang mendapat rejeki lebih dapat menyalurkan bantuannya juga sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama,,”ujarnya. SUS-MB