DUA perupa muda dari ranah Minang, Diky Prasetyo (Baro) dan Hidayat (Dayat) menggelar pameran seni rupa bertajuk “Obsesi” dari tanggal 20 hingga 27 Juli 2013 di Paros Art Gallery, Jl Pantai Purnama, Banjar Palak, Sukawati, Gianyar.

Pembukaan pameran diadakan pada hari Sabtu, 20 Juli 2013, jam 18.30 wita, menampilkan performance “Tubuhku Tanah Pusakaku” oleh perupa Putu Sudiana Bonuz dan penayangan slide show proses kreatif dan perjalanan kedua perupa ini menjelajahi Padang, Jogja, dan Bali.

Kedua perupa ini masih menempuh pendidikan seni rupa. Baro kuliah di ISI Jogjakarta dan Dayat di ISI Padangpanjang. Meski masih kuliah, mereka terobsesi untuk menjajal kemampuan dalam olah seni rupa. Karya-karya mereka cenderung ekspresif mengungkapkan persoalan-persoalan sosial dan kegelisahan mereka sebagai perupa muda dalam upaya pencarian jati diri.

“Saya berharap karya-karya mereka bisa dinikmati dan diapresiasi oleh publik seni rupa di Bali,” kata Made Kaek, pemilik Paros Art Gallery. RED-MB

 

Top of Form

Bottom of Form