Foto: Anggota Komisi IV DPRD Kota Denpasar dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Emiliana Sri Wahjuni bersama ibu-ibu dalam acara  Nusantara’s Cooking Workshop” Sabtu, (5/9/2020).

Denpasar (Metrobali.com)-

Anggota Komisi IV DPRD Kota Denpasar dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Emiliana Sri Wahjuni terus berkarya, menunjukkan kinerja nyata di tengah-tengah masyarakat.

Konsep dan program-program pemberdayaan perempuan selalu mewarnai pengabdiannya dan kerja-kerja politik sebagai wakil rakyat yang dikenal kreatif dan selalu “mengakar ke bawah”, dan benar-benar bekerja untuk rakyat.

Kali ini Emiliana Sri Wahjuni menggelar program pemberdayaan bagi para ibu-ibu dalam acara bertajuk Bake & Cooking Day “Nusantara’s Cooking Workshop” di Rumah Kreatif Emiliana Sri Wahjuni, di Kerta Dalam Mansion, Desa Sidakarya, Denpasar, Sabtu sore (5/9/2020).

Acara yang dikemas dalam suasana fun, gembira dan penuh kebersamaan ini mengajak para ibu-ibu dan peserta yang hadir belajar membuat beragam kue tradisional salah satunya bolu kukus.

Kenapa belajar memasak dan membuat kue bolu kukus? “Karena di Bali banyak upacara agama dan menggunakan bolu kukus sebagai sarana upacara atau yang disebut banten. Jadi kalau ibu-ibu ini bisa membuat sendiri, jadi mereka tidak perlu beli bahkan bisa menjualnya dan jadi tambahan penghasilan,” ungkap Emiliana Sri Wahjuni.

Kegiatan ini diharapkan pula dapat memantik jiwa dan semangat entrepreneurship di kalangan ibu-ibu ini di tengah pandemi Covid-19 guna menguatkan ekonomi keluarga.

Menurut Sekretaris Fraksi NasDem-PSI DPRD Kota Denpasar ini, ibu-ibu yang baru belajar berwirausaha atau membangun bisnis perlu terus didampingi dan diberdayakan agar mereka bisa mandiri dan menginspirasi perempuan atau ibu-ibu lainnya.

Acara “Nusantara’s Cooking Workshop” di Rumah Kreatif Emiliana Sri Wahjuni menghadirkan instruktur Putu Yohana Christian O.P yang membantu mengajari para ibu-ibu membuat kue bolu kukus dan kue tradisional lainnya.

Kegiatan ini juga makin meriah dengan nyanyi bersama yang juga menghadirkan mantan penyanyi cilik Gede Verdyan Pratama Gatra Putra yang membawakan lagu-lagu Giring Ganesha mantan vokalis grup band Nidji yang kini Plt Ketua Umum DPP PSI.

Para ibu-ibu peserta workshop ini juga menyampaikan salam dan memberikan semangat kepada Giring yang menyatakan kesiapannya maju sebagai Calon Presiden (Capres) pada Pilpres 2024.

“Acara hari ini kita buat konsepnya fun, mengajak ibu-ibu belajar membuat kue dan diisi nyanyi bersama lagu-lagu dari Bro Giring,” kata Anggota DPRD Kota Denpasar Dapil Denpasar Selatan dari PSI ini.

“Saya ingin ibu-ibu tetap kreatif dan bahagia di tengah berbahagia persoalan yang membelit karena pandemi Covid-19,” imbuh Anggota Komisi IV DPRD Kota Denpasar yang membidangi kesehatan, pendidikan, pemuda dan olahraga, pemberdayaan perempuan, sosial dan tenaga kerja, kebersihan dan pertamanan, pariwisata dan lain-lain ini.

Program pemberdayaan ibu-ibu melalui workshop ini merupakan upaya Emiliana Sri Wahjuni membantu menciptakan ibu-ibu yang cerdas, kreatif, inovatif dan mampu menangkap peluang di tengah pandemi Covid-19.

“Perempuan cerdas lahirkan anak-anak cerdas
Kalau bisa jualan bisa berbisnis dengan baik maka ibu-ibu ini akan  ikut menjaga ketahanan ekonomi kota dan  pada akhirnya ketahanan ekonomi bangsa,” ujar ibu dari dua orang putri ini. (wid)