Ket Photo – Rapat Penjaringan Calon Cabup dan Cawabup di DPC PDI Perjuangan Bangli

Bangli, (Metrobali.com)-

I Gede Mangun, putra asal Songan, Kintamani Timur makin kebut dukungan untuk mendampingi Sang Nyoman Sedana Arta dalam Pilkada 2020 mendatang.

” Kalau Wayan Diar (Ketua DPRD Bangli, red)   itu dari Kintamani Barat, saya yakini Sedana Arta nyari pendamping dari Kintamani Timur yang pemilihnya besar,” kata I Nengah Sumiarta, simpatisan PDI Perjuangan ketika dimintai keterangannya soal Pilkada 2020, Senin (10/9/2019).

Lebih jauuh, sambung Sumiarta, figur yang paling cocok saat ini dari Kintamani Timur adalah I Gede Mangun.

“Pak Mangun itu bagus, dia itu orang pariwisata dan sering membantu PDI Perjuangan baik di Pilkada, Pilpres maupun Pileg,bahkan beliau sangat dekat dengan tokoh tokoh PDI Perjuangan,” ujarnya.

Kendatidemikian adanya, survey dari DPP PDI Perjuangan juga menjadi penentu soal bagaimana rekomendasi itu bisa diberikan nanti.

” Ya kita harapkan I Gede Mangun terus berjuang merebut simpati rakyat,” ujar pria yang dipanggil akrab pak Riem ini.

Terpenting, kata Sumiarta siapapun paket yang direkomendasi sudah barang tentu menjadi tugas bersama memperjuangkannya.

“Siapapun pasangan yang direkomendasi mesin partai wajib memenangkannya,” jelasnya.

Sementara itu, sampai saat ini DPC PDI Perjuangan tengah melakukan penggodokan penjaringan calon Bupati dan Wakil Bupati Bangli tahun 2020.

“Ya kita udah rapat soal DPC dalam rangka penjaringan calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah dalam Pilkada Kab Bangli 2020. Dihadiri 100 persen Pengurus DPC PDI Perjuangan. Kab Bangli. Astungkara berjalan sangat demokratis dengan semangat kebersamaan dan kekeluargaan dan solid,” kata Ketua DPC PDI Perjuangan, Sang Nyoman Sedana Arta, Senin. (Tim-mb)