IMG-20170628-WA0008
Seorang penumpang KMP Mutiara Alas III, Mahbub (18) dari Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, jatuh ke laut di Selat Bali, Rabu (28/6) dini hari/MB

Jembrana, (Metrobali.com) –

Seorang penumpang KMP Mutiara Alas III, Mahbub (18) dari Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, jatuh ke laut di Selat Bali, Rabu (28/6) dini hari.
Dari informasi, korban jatuh dari KMP Mutiara Alas III sekitar pukul 01.15 Wita. Saat itu kapal akan sandar di dermaga Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana.
KMP Mutiara Alas III berangkat dari Pelabuhan Penyeberangan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur dengan Nahkoda Ahmad Yani.
Korban jatuh ke laut diduga karena terpeleset. Karena saat kapal akan sandar, korban berdiri disisi relling kapal sambil bermain HP.
Saat terjatuh ke laut, korban sempat berteriak minta tolong dan didengar oleh Chairul Anwar (25) dan Sami (23) penumpang kapal lainnya dari Desa Semare, Kecamatan Kraton, Pasuruan, dan kemudian dilaporkan ke ABK kapal.
ABK kapal sempat nengecek dan melakukan pencarian, namun korban tidak diketemukan.
Kapolsek Kawasan Laut Gilimanuk Kompol AA Gede Arka seizin Kapolres Jembrana, dikonfirmasi Rabu (28/6), membenarkan adanya kejadian tersebut.
“Korban jatuh dari KMP Mutiara Alas III sekitar pukul 01.15 Wita ketika kapal akan sandar” ujarnya.
Korban merupakan anggota rombongan peziarah bus pariwisata Pratista W 7085 US dari Pasuruan, Jawa Timur dengan tujuan Denpasar.
Dari keterangan beberapa saksi, sebelum jatuh ke laut korban dilihat berdiri disamping kapal sambil bermain HP.
“Sampai saat ini tim gabungan dari Pol Air, TNI AL dan Basarnas masih melakukan pencarian” jelasnya. MT-MB