LPD di Klungkung Menerima Bantuan Penyertaan Modal

Klungkung  (Metrobali.com)-

Guna membantu dalam memberikan modal untuk membuka peluang usaha Lembaga Perkreditan Desa (LPD) melalui perkuatan struktur permodalan lembaga perkreditan desa (LPD) pemerintah pada tahun ini memberikan bantuan penyertaan modal kepada beberapa LPD di Kabupaten Klungkung.

LPD yang menerima bantuan antara lain, dari kecamatan Klungkung yang mendapat bantuan adalah LPD Desa Pekraman (DP) Tegak dan LPD DP Satra, dari kecamatan Nusa Penida yang mendapat bantuan penyertaan modal ada 2 LPD yaitu LPD DP Panca Mandala Gita dan LPD DP Sebuluh, untuk kecamatan Dawan ada dua LPD yang mendapat bantuan yaitu LPD DP Punduk Dawa dan LPD DP Bias, dan kecamatan Banjarangkan ada  empat LPD yang Mendapat Bantuan yaitu LPD DP Aan, LPD DP Jungut, LPD DP Timuhun, dan  LPD DP Umanyar.

Bantuan yang diterima tiap LPD sebesar 50 juta rupiah.  Adapun beberapa tujuan dan sasaran bantuan penyertaan modal antara lain, terwujudnya LPD yang memiliki struktur permodalan yang kuat, terbukanya peluang LPD untuk mengembangkan usaha, dan terbukanya peluang yang lebih luas bagi krama desa adat pekraman untuk mendapatkan pelayanan dari LPD yang bersangkutan sehingga dapat memberikan dampak yang positif terhadap pertumbuhan ekonomi di desa pekraman.

Dalam penandatanganan penyerahan bantuan modal tersebut dihadiri Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta yang didampingi Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Perempuan, KB dan Pemerintahan Desa Kabupaten Klungkung I Putu Widiada beserta bendesa dan ketua LPD yang mendapatkan bantuan penyertaan mpdal tersebut. Penyerahan tersebut dilaksanakan di ruang rapat kantor bupati klungkung, selasa (2/12) kemarin.

Dalam keterangan Bupati Suwirta, semoga bantuan ini bisa bermanfaat bagi LPD dan lingkungan masyarakat yang memanfaatkan LPD.  Saya juga meminta LPD untuk tidak terlalu fokus dalam mencari keuntungan semata tapi lebih, bagaimana manfaat yang dirasakan masyarakat dengan adanya LPD diwilayah desa pekraman. Seandainya membuat kantor juga jangan terlalu mewah yang penting nyaman sehingga pegawai yang bekerja bisa lebih maksimal. SUS-MB