Jembrana (Metrobali.com)-

Jelang akhir tahun, pemandangan berbeda terlihat di Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Jembrana. Nampak puluhan orang berjejer rapi mengantri memadati ruang tunggu Sat Lantas Polres Jembrana. Mereka umumnya pencari surat izin mengemudi (SIM).

 Kasat Lantas Polres Jembrana AKP Heri Supriawan seizin Kapolres Jembrana, saat dikonfirmasi Senin (30/12) mengakui ada peningkatan dalam mencari SIM di bulan Desember ini, dibanding bulan-bulan lainnya yang hanya kisaran 60 orang.

 Menurutnya selain bulan Desember, biasanya peningkatan juga terjadi pada musim liburan sekolah dan Idul Fitri, untuk keperluan mudik. “Kalau hari libur dan bulan Desember bisa mencapai 80 hingga 90 orang, tapi yang banyak perpanjangan SIM” jelas Kasat Lantas.

 Saat ditanya, apakah ada pengaruh oprasi rutin yang rutin digelar belakangan ini dengan pencari SIM, Heri Supriawan mengakuinya, namun tidak terlalu signifikan. “Memang ada pengaruhnya, tapi tidak terlalu besar” ujarnya.

 Sementara, mengantisipasi adanya kemacetan, apalagi ruas jalan sepanjang Jalan Sudirman akan ditutup total, pihaknya akan menerjunkan 65 petugas lantas. Mereka nantinya akan disiagakan di semua titik dalam kota, termasuk diujung timur Patung Sugianyar hingga depan Hotel Jimbarwana. “Anggota nantinya kita tempatkan disemua titik dalam kota, termasuk disejumlah jalan tembus menuju ke jalan Sudirman” tandasnya.

Selain itu, untuk menghindari adanya menumpukan kendaraan warga yang ingin menonton atau menghabiskan malam pergantian tahun baru, pihaknya juga akan menguarainya ke kantong-kantong parkir yang telah disediakan. MT-MB