Roma (Metrobali.com)

Pelatih timnas Italia Cesare Prandelli meminta dikenalkannya waktu istirahat untuk minum pada putaran final Piala Dunia di Brazil, untuk mengatasi dampak-dampak merugikan dari panas dan kelembaban di stadion-stadion yang berada di timurlaut Brazil itu.

“Anda bahkan tidak dapat memberi air kepada para pemain karena FIFA menginginkan botol-botol (air minum) diletakkan di dekat tiang gawang, yang hanya dapat digunakan saat terjadi tendangan sudut,” ucapnya pada pertemuan dengan para pewarta asing di Roma.

“Anda berada pada situasi beresiko ketika tim-tim ingin menendang bola agar terjadi tendangan sudut hanya agar dapat minum sesuatu,” ucapnya. “Ini terdengar seperti lelucon, namun faktanya ini benar-benar serius. Kami akan mengajukan permintaan ini dalam dua hari mendatang.” FIFA telah menolak permintaan untuk mempertimbangkan keputusan menggeser jam pertandingan menjadi lebih malam pada sejumlah pertandingan di tempat-tempat tropis.

Bagaimanapun, terdapat kecemasan bahwa tim-tim yang bermain di kota-kota Timur laut Brazil seperti Fortaleza, Natal, Salvador, dan Recife akan menjadi subyek kondisi-kondisi yang menghukum, di mana temperatur dapat mencapai 30 derajat celcius. (Ant/Reuters)