MARGARETH
Denpasar (Metrobali.com)-
M Ali Sadikin, kuasa hukum ibu angkat Engeline, Margreit menjelaskan kisah perjalanan hidup perempuan yang kini ditahan di Polda Bali tersebut.

Perempuan kelahiran 1955 itu baru tinggal di Bali pada tahun 2006. Sebelumnya, ia tinggal di Pekanbaru, Riau. “Dia angkat anak (Engeline) tahun 2007. Dia tinggal di Bali sekitar tahun 2006,” tutur Ali di Mapolda Bali, Minggu malam 14 Juni 2015.

Margriet lulusan SMEA di Tarakan, Kalimantan Timur. Kendati hanya tamatan SMEA, namun ia pernah bekerja di konsulat di Filipina. “Dia bekerja di konsulat di Filipina,” paparnya.

Ayah Margriet bernama Yohanes Paulus. Sedangkan ibunya bernama Angeline Sumilat. Margriet merupakan anak keempat dari delapan bersaudara. Suami pertama Margriet bernama Wenlis asal Amerika Serikat. Dari hasil perkawinannya lahir Ivone (sebelumnya ditulis Ivon). “Keduanya mengikat perkawinan pada tahun 1974,” jelasnya.

Rumah tangganya bersama Wenlis kandas. Margriet menjanda. Ia kemudian kembali menikah pada tahun 1974 dengan pria yang juga asal Amerika Serikat bernama Douglas. “Mereka menikah tahun 1986 memiliki satu anak bernama Christine,” paparnya.

Saat masih dalam pernikahan bersama Douglas inilah Margriet mengangkat Engeline menjadi anak. “Ya, dengan Douglas dia (Margriet) kemudian mengangkat Engline,” tutupnya. JAK-MB