Indroyono Soesilo

Jakarta (Metrobali.com)-

Presiden Joko Widodo menunjuk Indroyono Soesilo sebagai Menteri Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman pada Kabinet Kerja 2014-2019 pasca diumumkannya 34 nama menteri dan dua wakil di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (26/10).

Pada 20 November 2012 lalu, Dirjen Organisasi Pangan & Pertanian PBB (UN-FAO) Dr Jose Graziano Da Silva mengangkat Indroyono Soesilo sebagai Direktur Sumberdaya Perikanan & Akuakultur FAO berkedudukan di Roma, Italia.

Pria kelahiran 27 Maret 1955 ini menjadi orang Indonesia pertama yang memangku jabatan penting di Markas FAO, Roma, Italia.

Dengan jabatannya tersebut, maka dia bertanggung jawab atas pengelolaan perikanan tangkap, pengembangan budidaya perikanan dan penerapan teknologi penangkapan ikan di perairan laut & air tawar di seluruh dunia.

Berikut adalah riwayat pendidikan dari Indroyono Soesilo:

– S1 di Institut Teknologi Bandung, Teknik Geologi (1979).
– S2 di Universitas Michigan, Amerika Serikat, Penginderaan Jauh (1981).
– S3 di Universitas Lowa, Amerika Serikat, Geologi Penginderaan Jauh (1987).

Sementara untuk riwayat pekerjaannya adalah sebagai pegawai BPPT (1987), Kepala Sub Direktorat Teknologi Inventarisasi Sumber Daya Alam (TISDA) Matra Dirgantara BPPT (1995-1997), Dirjen Penyerasian Riset dan Eksplorasi Laut di Departemen Kelautan dan Perikanan (1999), menjabat Kepala Badan Riset Kelautan dan Perikanan/BRKP pada 2001-2008, Sesmenkokesra pada 2008-2011 dan Dirjen United Nation-Food and Agricultural Organization, di Perserikatan Bangsa-Bangsa dari tahun 2012 hingga sekarang. AN-MB