Jembrana (Metrobali.com)

Hasil swab enam (6) warga Kabupaten Jembrana dinyatakan negatif.

Keenam warga tersebut yakni 4 orang dari Kelurahan Loloan Timur, Kecamatan Jembrana dan masing-masing satu orang dari Kelurahan Loloan Barat dan Kelurahan Lelateng di Kecamatan Negara.

“Ya, hasil swabnya keluar tadi malam. Dari hasil uji laboratorium Mikrobiologi Sanglah, keenamnya dinyatakan negatif” ujar Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jembrana dr. I Gusti Agung Arisantha, Kamis (28/5).

Keenam warga itu diambil swab dari hasil tracking petugas Gugus Tugas Covid-19 Jembana. Mereka sebelumnya sempat kontak dengan warga pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia di rumahnya di Kabupaten Lumajang, Jawa timur.

Kendati hasil rapid test dan swab dinyatakan negatif, keenam warga itu akan kembali menjalani test swab yang akan dilakukan paling lambat dalam sepekan kedepan.

“Test swab yang kedua untuk memastikan bahwa mereka memang sembuh. Mudah-mudahan hasilnya nanti sama dengan hasil test swab pertama, negatif” harap Arisantha.

Keenam warga ini kata dia, menjalani test swab yang pertama pada hari Selasa (26/5). Saat itu juga dilakukan pengambilan swab terhadap 30 orang PMI yang sedang menjalani karantina yakni 13 orang di hotel Ratu dan 17 orang di Hotel Bali Sunset.

“Hasil swab ke-30 PMI ini juga negatif” pungkasnya. (Komang Tole)