Google Indonesia Bersinergi Dengan Pemkot Denpasar  Bina UKM Dengan Media Online

Denpasar (Metrobali.com)-

Guna meningkatkan Usaha Kecil Menengah (UKM) di Denpasar melalui media online, PT Kibar Kreasi Indonesia yang sebagai media patner dari perusahaan google Indonesia bersinergitas dengan Pemerintah  Kota Denpasar, akan mengajak para UKM di Denpasar untuk ikut serta dalam mempromosikan dan mendorong  usaha mereka  untuk menghadapi era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) dalam bentuk media online dengan pembinaan khusus yang  nantinya di tujukan kepada para produsen UKM.  Demikian diungkapkan oleh  Head of Outreach Kibar  Eunike Kartini saat audiensi  dengan Walikota Denpasar IB Rai Dharmawijaya Mantra, Senin (20/4) di Kantor Walikota Denpasar.

Lebih lanjut dikatakannya, dalam mendorong para UKM di Denpasar yang mana event ini merupakan yang kali keduanya di adakan, setelah yang mana pada tahun 2014 lalu sudah pernah diadakan di empat Kota di Indonesia dengan lima event penyelenggaraan yang dikemas dengan nama Gapura dengan jumlah peserta yang mengikuti sebanyak 300 perserta UKM di masing-masing Kota. “Kami mentargetkan  400 UKM yang bisa mengikuti pembinaan khusus dalam mendorong UKM di Denpasar ini untuk lebih bisa bersaing dalam  mempromosikan usaha mereka dengan media online terutama dari mobile (ponsel)” kata Eunike.  Dimana dengan event Gapura yang memiliki arti sebuah gerbang pengantar yang nantinya akan mengantar para UKM ini untuk bisa lebih bersaing dalam era teknologi seperti zaman sekarang ini dan semua ide ini adalah murni dari perusahan google Indonesia. “Nantinya setelah mendapat pembinaan diharapkan para UKM ini bisa menjual produk-produk mereka lebih luas lagi sampai go intrernasional, jika mereka bisa munguasai dalam penjualan online, apa lagi sekarang ini banyak media sosial yang menyediakan fasilitas gratis seperti Facebook, Twitter, Instagram, Path dan banyak lagi” kata Eunike. Dan nanti diharapkan kepada Bapak Walikota Denpasar IB Rai Dharmawijaa Mantra untuk hadir dan menjadi keynote speaker pada tanggal 9 Mei 2015 nanti dalam acara ini.

Semetara itu Walikota Denpasar Rai Mantra sangat mendukung dan siap serta mensuport kegiatan dalam membina para UKM di Denpasar ini untuk lebih maju di dalam era teknologi  dan dalam memasuki MEA ini. “Saya akan mensuport kegiatan ini karena para UKM ini harus bisa terus meningkatkan jaringan mereka ke lingkup yang lebih luas” ujarnya. Karena di Denpasar sendiri pengguna ponsel dalam berbisnis sudah banyak sekali, jadi nantinya pembinaan ini sangatlah  bermafaat bari para produsen UKM dalam memajukan usaha mereka. RED-MB