ktp-korban-2

Poto Coy KTP Korban

Jembrana (Metrobali.com)-

Rohami (49), seorang nelayan dari Banjar Kelapa Balian, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Bali, dikabarkan hilang saat memancing di laut, Kamis (6/10) malam.

Informasi yang berhasil dihimpun Metrobali, Jumat (7/10), berawal dari ditemukannya sebuah sampan dari fiber dalam kondisi hancur di perairan Pengambengan atau sekitar 3 mil dari Menara Mercusuar yang ada di Desa Pengambengan.

Melihat sisa sampan, warga menduga sampan itu sebelumnya telah ditabrak kapal yang melintas di perairan tersebut.

Belakangan diketahui yang menggunakan sampan itu untuk memancing ke laut adalah Rohami. Korban berangkat mancing ke laut pada Kamis (6/10) sekitar pukul 16.30 Wita. Dari kejadian tersebut korban yang duda tanpa anak ini hingga sekarang belum ditemukan.

“Kami masih melakukan pencarian. Nelayan yang kebetulan melaut juga kami mintai bantuan” jelas Kasat Pol Air Polres Jembrana AKP Nengah Gelgel, seijin Kapolres Jembrana AKBP Djoni Widodo, Jumat (7/10).

Menurutnya, korban diketahui hilang setelah sampan fiber yang digunakan korban memancing ditemukan dan ditarik kedaratan oleh salah satu perahu selerek yang kebetulan melintas. MT-MB