Keterangan foto: Corsa meluncurkan ban anyar Corsa Platinum M5  di Krisna Funtatic Land Lovina, Singajara, Buleleng, Sabtu (6/10/2018).

Buleleng (Metrobali.com)-

Produk anyar ban Corsa Platinum M5 digadang-gadang cocok untuk segala kebutuhan pengendara Yamaha Nmax baik harian, touring, maupun modifikasi. Corsa dengan bangga mendatangkan keenam riders jagoannya yang telah  7 hari mengikuti kegiatan aktivasi marketing Corsa, yaitu Corsa Jelajah Tangguh yang bertujuan untuk menguji ketangguhan dari Corsa Platinum M5.

Keenam riders ini telah dengan berhasil membuktikan misi ketangguhan Corsa Platinum M5 dengan melewati jalur Sulawesi, Jawa dan berakhir di Bali dalam acara launching produk baru ini di Krisna Funtatic Land Lovina, Singajara, Buleleng, Sabtu (6/10/2018).

Yudi selaku Ketua Umum YNCI yang juga tergabung kedalam team Jelajah Tangguh ini menceritakan pengalamannya bersama Corsa. Baginya pengalaman ikut touring Jelajah Tangguh dengan Corsa M5 ini sangat menyenangkan, dari segi kembangan dan bahan compound yang digunakan sangat menunjang perjalanan touring.

“Ngebut ditikungan dan hajar batu-batuan masih oke. Habis dari acara besok juga beberapa teman-teman ada yang mau lanjut ke Labuan Bajo, saya  yakin ban Corsa Platinum M5 tetap oke sampai tujuan” ungkapnya.

Corsa Platinum M5 dilengkapi dengan telapak ban yang sporty dan alur pattern yang agresif sehingga memaksimalkan performa dan kenyamanan  dalam  berkendara. Pattern depan dan belakang yang dirancang dengan arah saling berlawanan akan memaksimalkan grip pada masing-masing ban.

Menjadi sebuah komitmen untuk Corsa dalam melahirkan produk unggulan, Corsa Platinum M5 diproduksi dengan compound premium (bahan baku ban pilihan baik karet maupun sintetik). Corsa Platinum M5 memiliki  jarak tempuh optimal dan dijamin mampu memberikan performa handling serta daya cengkram yang sangat baik di lintasan kering maupun basah.

Siap tersedia di pasaran, Veriandi selaku Nasional Sales Manager Corsa mengkofirmasi bahwa saat ini Corsa Platinum M5 dipastikan sudah didistribusikan dengan baik, Saat ini Corsa Platinum M5 sudah dapat dibeli di toko-toko ban di seluruh daerah Indonesia.

“Jika ingin lebih praktis,kami juga kerjasama  dengan bengkel BOS untuk melakukan penjualan di e-commerce sehingga semakin memudahkan pelanggan dalam membeli ban. Ditambah kami ada gratis service pemasangan jikamelakukan pembelian di e-commerce Bengkel BOS,” ungkapnya.

Berbicara soal ukuran, Corsa Platinum M5 saat ini baru tersedia di rim 13 dengan ukuran 110/70-13 48P, 120/70-13 53P, 130/70-1363P, 140/70-13 61P, 150/60-1366P dan untuk harga Corsa Platinum M5 akan dibandrol dengan dengan kisaran harga eceran tertinggi (HET) Rp270.000- hingga Rp420.000 di seluruh wilayah Indonesia.

Pewarta : Widana Daud

Editor     :  Hana Sutiawati