Keterangan foto: Karya Melasti lan Tawur Labuh Gentuh bertempat di bencingah Pura Watu Klotok, pada Sabtu (02/03/2019)/MB

Klungkung, (Metrobali.com) –

Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta didampingi Ny. Ayu Suwirta, Sekretaris Daerah Kabupaten Klungkung I Gede Putu Winastra beserta OPD dilingkungan Kabupaten Klungkung melaksanakan persembahyangan Karya Melasti lan Tawur Labuh Gentuh bertempat di bencingah Pura Watu Klotok, pada Sabtu (02/03/2019).

Karya Melasti dan Tawur Labuh Gentuh dipuput oleh tiga Sulinggih, yakni Ida Peranda Putra Tembau dari Gria Aan, Ida Pedanda Jelantik Duaja dari Gria Buda Keling, Rsi Dharma Kerthi dari Gria Angkling Gianyar.

Dalam Karya Melasti dan Tawur Labuh Gentuh, diisi dengan berbagai tari-tarian, diantaranya : teri Rejang Dewa, Rejang Sutri, Baris Oncer Ganda, Rejang Giri Kesuma yang diiringi tabuh Selonding saking Besakih, Rejang Rentet, dan tari-tarian lainnya.

Dalam prosesi Karya ini Sebagai wujud bakti masyarakat Klungkung baik berkelompok maupun perorangan tampak ngaturang berbagai minuman dan buah-buahan disepanjang jalan yang dilalui untuk dipersembahkan kepada para pengiring.

Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menyatakan semoga Karya Agung Panca Wali Krama Lan Karya Ida Bhatara Turun Kabeh dapat berjalan dengan lancar dan dapat memberikan kerahayuan dan ketentraman bagi semua umat beragama.

Sumber: Humas Pemkab Klungkung