Jpeg

Denpasar (Metrobali.com)-

Koalisi Bali Mandara (KBM) yang terdiri dari Golkar, Demokrat, Gerindra, Hanura, PAN, PKS dan PKPI akhirnya mengusung kandidat baru. Mereka adalah I Made Arjaya-AA Rai Sunasri. Sebelumnya KBM mengusung kandidat I Ketut Suwandhi-I Made Arjaya. Namun, Suwandhi tak mampu memenuhi persyaratan pengunduran diri dari anggota DPRD Bali.

KPUD Kota Denpasarpun memberikan rentang waktu kepada KBM untuk mendaftarkan kandidat kembali. I Made Arjaya-AA Rai Sunasri pun telah mendeklarasikan diri. “Kami memberi nama paket kami ‘AS’,” kata Arjaya, Selasa 1 September 2015.

AS sendiri memiliki filosofi mendalam. AS, kata Arjaya, merupakan poros atau sumber. “AS merupakan poros perubahan,” tegasnya. AS juga bisa diartikan sebagai kartu truf. Artinya, paket Arjaya-Rai Sunasri memiliki kartu truf untuk membawa Kota Denpasar ke arah yang lebih baik.

“Kami tahu masalah, maka kami tahu solusinya. Sekali lagi, tidak ada keraguan kami untuk memimpin Kota Denpasar ke arah yang lebih baik,” ucap dia.

Ia berjanji jika terpilih sebagai Wali Kota Denpasar akan bertekad membawa perubahan. “Sederhana saja kebutuhan Kota Denpasar ini. Pagi bersih, malam terang,” ucapnya.

Ia juga berjanji akan bereaksi cepat mengatasi persoalan warga kota dengan cepat. “Jadi, kami tidak berada di balik meja kantor. Kami siap turun di tengah-tengah masyarakat,” katanya.

Dengan kehadiran Rai Sunasri, maka ini kali pertama kandidat perempuan maju dalam pesta demokras lima tahunan di Kota Denpasar. Rai Sunasri sendiri mengaku siap merespon cepat keluhan warga Denpasar. “Jadi, saya sudah siap maju. Mari bangun Kota Denpasar. Saya siap berada di tengah masyarakat,” kata perempuan Sekretaris DPD Golkar Denpasar tersebut.

Arjaya-Rai Sunasri akan mendaftarkan diri esok hari, Rabu 2 September 2015 pukul 16.00 WITA. “Berdasarkan hari baik, maka saya daftar besok. Waktu yang diberikan dari konsultasi saya sebenarnya antara pukul 16.00-18.00 WITA. Tapi pendaftaran sudah ditutup pukul 16.00 WITA. Maka, pukul 16.00 WITA kurang sedikit kita sudah sampai di KPUD Kota Denpasar,” ucapnya. JAK-MB