Bupati Badung A.A. Gde Agung berjabat tangan dengan pimpinan SKPD setelah Apel paripurna perdana Tahun 2014 di Lapangan Puspem Kabupaten Badung, Jumat

Mangupura (Metrobali.com)-

           Apel paripurna tiap tanggal 17 memiliki makna dan esensi yang sangat mendalam. Salah satunya, sebagai media internal yang efektif dalam meningkatkan kualitas dan performa kinerja aparatur negara dan abdi masyarakat. “Apel ini juga sebagai media konsolidasi dan evaluasi untuk meningkatkan kualitas kinerja dalam rangka menyongsong tantangan tugas pada tahun 2014 yang dinamikanya semakin berat dan kompleks,”  ujar Bupati Badung A.A. Gde Agung pada Apel paripurna perdana Tahun 2014 di Lapangan Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung, Mangupraja Mandala, Jumat (17/1) tadi pagi. Apel ini dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Badung Kompyang R. Swandika serta pimpinan SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Badung.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Gde Agung juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran SKPD atas kerja keras, dedikasi dan loyalitas pada tahun 2013, sehingga semua tugas dapat dijalankan dengan baik dan diselesaikan tepat waktu. Karena beratnya tantangan dan tugas pada 2014 ini, Bupati Gde Agung mengajak semua yang hadir dalam apel paripurna ini untuk bekerja lebih keras lagi. “Kegiatan pada tahun anggaran 2014 harus dipersiapkan segala sesuatunya dari awal, sehingga penyerapan anggaran dapat berjalan dengan baik. Seluruh kegiatan 2014 ini harus disesuaikan dengan direktif saya dalam rapat kerja awal tahun 2014. Kinerja yang sudah baik agar dipertahankan dan ditingkatkan. Jika ada kegiatan pada 2013 yang belum baik agar segera dibenahi sehingga tidak terulang pada 2014 ini,” tegas Gde Agung.

Tahun 2014 merupakan tahun politik. Untuk itu, Gde Agung mengingatkan kepada seluruh PNS di Kabupaten Badung agar menjaga netralitas. Selaku aparatur pemerintah, PNS diminta tidak terlibat politik praktis apalagi sampai terseret dan hanyut dalam hiruk-pikuk politik yang bukan ranah sebagai PNS. “Gunakan hak pilih saudara dengan sebaik-baiknya sebagai wujud partisipasi aktif masyarakat dalam pemilu yang demokratis, tetapi ingat netralitas sebagai PNS,” ingat Gde Agung.

Mengakhiri sambutannya, Gde Agung mengajak seluruh komponen Pemerintah Kabupaten Badung, untuk mewujudkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). “Dalam rangka pelaksanaan Perda No. 8 Tahun 2013, saya tegaskan mulai Jumat, 17 Januari 2014 ini, saya canangkan  “Jumat Kawasan Puspem Bebas Rokok” di Badung. Inspekorat dan SatPol PP agar melakukan pengawasan,” perintah Gde Agung. DA-MB