Angin Ngelinus Pohon Tumbang Timpa Pura Kerugian Ratusan Juta
Klungkung ( Metrobali.com )-

Angin kencang yang datang secara tiba tiba pada Rabu ( 19/2 ) sekira pukul 13.30 wita memporak porandakan dua bangunan Pura yang ada di wilayah Kecamatan Banjarangkan, Klungkung. Adapun Pura yang tertimpa pohon adalah Pura Manik Mas yang ada di Dusun Sengkiding, Desa Aan, Banjarangkan Klungkung tertimpa pohon Beringin dan bangunan Pura Dalam Setra Tegal Wangi yang ada di Dusun Tegal Wangi, Desa Nyalian. Akibat dari bencana tersebut kedua bangunan Pura yang ada hancur tertimpa pohon dan mengalami kerugian hingga ratusan juta.

Terpantau di pura Manik Mas Sengkiding, pohon Beringin yang tumbang menimpa beberapa bangunan yang hancur. Diantaranya 1 buah pura Apit Lawang, 1 buah Panggungan, 1 buah Piasan, 1 buah Pelik, 1 buah Sanggaran semua mengalami rusak berat dan kerugian diperkirakan Rp 300 juta.

Sementara di Dusun Tegal Wangi, Desa Nyalian, pohon tumbang menimpa bangunan Pura Dalem Setra Tegal Wangi. Diantara Pura yang tertimpa pohon adalah Pura Prajapati, Prantenan, Balai Kulkul, Gelung Kori, Balai Gong dan Pemiosan Apit Lawang. Akibat dari hancurnya bangunan pura tertimpa pohon kerugian diperkirakan kurang lebih Rp 675 juta.

Tampak anggota Polsek Banjarangkan dan Polres Klungkung dengan menggunakan Gergaji mesin yang dibantu warga di kedua desa wilayah Banjarangkan bahu membahu untuk menyingkirkan pohon yang menimpa beberapa bangunan Pura. Akibat dari tumbangnya pohon tersebut tidak sampai makan korban. SUS-MB