Djoko Pekik Irianto

Jakarta (Metrobali.com)-

Kementerian Pemuda dan Olahraga menyiapkan anggaran Rp16,5 miliar untuk keberangkatan kontingen Indonesia ke Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan, 19 September-4 Oktober.

Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora Joko Pekik Irianto di Jakarta, Senin (11/8), mengatakan dana yang dipersiapkan itu berdasarkan hasil verifikasi terhadap usulan Komite Olimpiade Indonesia (KOI).

“Usul pasti lebih. Tapi setelah dilakukan verifikasi kami mendapatkan angka antara Rp16 sampai 16,5 miliar,” katanya di sela pelepasan atlet Youth Olympic Games (YOG) 2014.

Menurut dia, dana tersebut digunakan diantaranya untuk uang saku, tiket dan entry fee. Besaran dana yang disiapkan tersebut diasumsikan berdasarkan jumlah atlet yang akan diberangkatkan ke kejuaraan empat tahunan itu.

Saat ini, kata dia, jumlah atlet yang sudah diverifikasi mencapai 157 orang. Jumlah ini belum termasuk atlet dari cabang sepak bola. Informasi yang ada, jumlah total kontingen yang akan diberangkatkan mencapai 188 atlet.

“Entry by name terakhir tanggal 15 Agustus. Makanya semuanya harus diselesaikan,” katanya menambahkan.

Joko Pekik menegaskan, sebelum ditetapkan nama-nama atlet yang diberangkatkan ke Incheon pihaknya bersama dengan Satlak Prima dan KOI akan kembali melakukan evaluasi. Apalagi beberapa cabang masih menjalani try out di luar negeri.

“Jika ada yang tidak dalam peak performance ya tidak diberangkatkan. Rencananya besok proses evaluasi akan mulai dilakukan,” katanya menegaskan.

Indonesia pada Asian Games 2014 di Incheon Korea akan turun di 21 cabang olahraga. Ada beberapa cabang yang diandalkan mendapatkan medali seperti bulutangkis, angkat besi, dayung, bowling dan panahan.

Sementara itu untuk keberangkatan Youth Olympic Games (YOG) di Nanjing, Tiongkok, Kemenpora menyiapkan anggaran kurang lebih Rp3 miliar. AN-MB