Foto Alumni Monarch Dalung I Wayan Arya Prasetia bersama Wakil Direktur Monarch Dalung I Made Bobi Asmara dan Staff PT. Ratu Oceania Raya Bali Kadek Agus di Pelabuhan Benoa Bali.

Denpasar (Metrobali.com)-

Banyak orang yang ingin bisa berangkat dan bekerja ke kapal pesiar, tetapi sering kali keinginan tersebut sirna karena mahalnya biaya yang dibutuhkan untuk bekerja di perusahaan kapal pesiar.

Sesuai aturan MLC 2006 tidak mewajibkan perusahaan kapal pesiar menanggung biaya-biaya seperti tiket keberangkatan dan biaya medical check up.

Yang diwajibkan hanyalah biaya penggantian pembuatan Visa transit saja dan pihak Agen yang merekrut tidak diijinkan untuk membebankan uang perekrutan kepada kandidat.

Namun banyak juga perusahaan yang memang punya kebijakan untuk memberikan benefit kepada Crew yang akan bekerja di perusahaan tersebut.

Salah satu perusahaan yang diajak kerjasama dengan PT. Ratu Oceania Raya Bali yang menanggung tiket keberangkatan, biaya medical check up dan uang penggantian Visa transit adalah Viking Cruise Line.

I Made Bobi Asmara, S.E., CHT., Wakil Direktur Monarch Dalung saat mengantar salah satu alumni Monarch Dalung berangkat ke Viking Sun hari Minggu, 8 Maret lalu di Pelabuh Benoa, Bali menegaskan bahwa alumni anak didik Monarch Dalung I Wayan Arya Prasetia adalah salah satu dari ribuan alumni Monarch yang sudah bekerja di kapal pesiar.

“Saya sendiri mengantar Arya Prasetia berangkat ke kapal pesiar Viking Sun yang lagi sandar di Pelabuhan Benoa, Bali. Arya adalah alumni Monarch Dalung tahun 2017 dan dia terdaftar di bursa kerja Monarch Bali yang bernama BRIGHT Career,” kata Bobi Asmara.

Jadi seluruh alumni Monarch terdaftar di BRIGHT Career dan bila ada lowongan pekerjaan baik di hotel maupun di kapal pesiar langsung dibagikan di sana. “Kebetulan Arya melamar di PT. Ratu Oceania Raya Bali dan lulus jadi Assistant Cook dan berangkat tanggal 8 Maret 2020 ini,” tambah Bobi Asmara.

Arya Prasetia, pria asli Desa Kukuh, Marga, Tabanan ini menyatakan apresiasi kepada pihak Monarch Dalung yang telah menempa dirinya selama belajar di kampus yang beralamat di Jl. Pandu No. 27 Br. Dukuh, Dalung, Kuta-Utara ini.

“Saya kuliah di Monarch karena sejak awal saya tahu kalau Monarch bekerjasama dengan PT. Ratu Oceania Raya Bali yang merupakan salah satu Agen perekrutan kapal pesiar terbesar yang ada di Bali dan saya yakin bisa berangkat ke kapal pesiar dan terbukti hari ini saya berangkat ke Viking Sun,” terang Arya Prasetia.

Ia mengaku biaya yang dikeluarkan kurang dari Rp 10 jutaan karena tiket keberangkatan, biaya medical check up, biaya pembuatan Visa transit semua ditanggung oleh perusahaan Viking.

“Bahkan nantinya setelah di kapal kita digratiskan biaya untuk WIFI atau internet”, tambah Arya yang sebelumnya bekerja sebagai Tukang Masak atau Cook di Four Season Resort Sayan, Ubud ini. (dan)