hubungan sehat dengan pasangan

 

Jakarta (Metrobali.com)-

 

Baru dekat seminggu-dua minggu dengan pria, mungkin kamu sudah mendengar pernyataan cintanya. Sementara wanita masih bingung dengan perasaannya. Ya, begitulah pria yang gampang jatuh cinta.

Dalam penelitian di Amerika Serikat terungkap pria memang lebih cepat jatuh cinta dibanding wanita. Rata-rata pria tiga kali lebih cepat mengungkapkan ‘i love you’ dibanding wanita ke pria.

Alasan pria lebih mudah jatuh cinta karena faktor emosi mereka. Tanpa pikir panjang, jika mereka suka dengan wanita maka tak tahan jika tidak segera mengungkapkan cinta.

“Umumnya pria kurang emosional dan tidak mempertanyakan perasaannya lebih dalam seperti wanita,” ujar psikolog di Florida Rachel Needle, Psy.D, seperti dikutip dari Bustle.

Berbeda dengan wanita yang lebih sering mempertanyakan tentang cinta. ‘Apakah perasaanku benar?’ atau ‘apakah dia pria yang tepat untukku?’ pertanyaan-pertanyaan itu sering terlintas di pikiran wanita.

Ketika pria suka dengan wanita, dengan mudahnya mereka langsung mendekati. Terkadang mereka tidak paham betul, apakah itu benar-benar cinta atau nafsu belaka.

Seringnya ketika pria mengaku jatuh cinta hal itu karena fisik sang wanita pujaan yang menarik. Berbeda dengan wanita yang bisa jatuh cinta dengan pria setelah melihat dia menjalani hidupnya atau bagaimana si pria memperlakukan orang lain.

Dari segi ini saja sudah terlihat bahwa tak heran pria gampang jatuh cinta karena kebanyakan dari mereka hanya menilai dari fisik lebih dulu. Sementara wanita lebih rumit dalam urusan cinta. Mereka perlu melihat apakah pria tersebut orang yang baik dan tepat untuknya.

Alasan lainnya yang membuat mereka lebih dulu yang menyatakan adalah karena hukum alam. Pria merasa lebih memiliki kekuatan untuk menyatakan cinta. Sehingga terkadang pria dengan mudahnya gonta-ganti pasangan. Sementara wanita kerap memilih untuk memendam perasaannya. Sumber : Wolipop